“Tokoh favorit saya Nabi Muhammad, karena beliau itu lemah lembut, sangat menghargai wanita. Beliau sangat memuliakan wanita, jauh sebelum zaman Ibu Kartini, ajaran Islam, yang dibawakan oleh Nabi Muhammad tidak membeda-bedakan laki-laki dan wanita”. Begitulah curahan hati Direktur Keuangan RSHS ketika ditanyakan soal tokoh favoritnya.

dr. R. Nina Susana Dewi Sp.PK(K), M.Kes adalah satu-satunya direktur perempuan RSHS. Sosok yang ramah dan ramai membuat tipe kepemimpinannya menjadi menyenangkan di mata stafnya. dr. Nina, begitu sapaan akrabnya, lahir di Bandung, 3 Desember 1962.

Ibu tiga anak yang hobi melukis ini dilahirkan dalam keluarga pendidik, barangkali itulah yang menyebabkan dr. Nina sudah disiplin dan mandiri sejak sekolah dasar di SDN XIII Cimahi. Lulus SMP di Cimahi, beliau melanjutkan SMA di SMAN IV Bandung dan menjalani pendidikan Kedokteran di FK UNPAD Bandung.

Sebelum kembali ke RSHS untuk mengikuti pendidikan dokter spesialis patologi klinik, tahun 1988 dr. Nina bertugas sebagai Kepala Puskesmas Garut, dilanjutkan menjadi Kepala Labkes Garut. Perjalanan karirnya di RSHS dimulai pada tahun 1998 sebagai Kepala Bank Darah dan berbagai jabatan lain hingga pada tanggal 27 Februari 2012 dilantik menjadi Direktur Keuangan RSHS.

“Bagiku Jabatan adalah amanah, cita-citaku di RSHS adalah berusaha meningkatkan kesejahteraan karyawan, sesuai kemampuan Rumah Sakit, semoga dengan perbaikan disana-sini hal bisa terwujud”, ujar dr. Nina diakhir wawancara.

 

 

Comments are closed.